Pilihan Lima TV LED yang Murah dan Berkualitas


Perkembangan dunia teknologi tidak cuma pada komputer serta perangkat seluler saja. Televisi juga ikut berkembang. Setiap tahunnya selalu hadir dengan inovasi terbaru. Para produsen berlomba-lomba menciptakan televisi dengan bermacam bentuk inovasi serta teknologi yang berkembang. Salah satunya ialah teknologi televisi LED.

Pertama munculnya televisi LED hanya dapat dibeli oleh kalangan atas saja, sebab harga tv led yang sangat mahal. Namun seiring berkembangnya waktu, terdapat beberapa televisi dengan harga terjangkau yang mana baik kalangan bawah hingga atas bisa mendapatkannya. Walaupun harganya terjangkau bukan berarti kualitasnya tidak baik. Berikut ini beberapa televisi LED dengan harga terjangkau namun berkualitas yang layak dijadikan pilihan.

TV LED LG 22LS2100 (22Inch)

TV LED LG 22LS2100 sebuah televisi 22 inci dengan resolusi layar 1920 x 1080. Pada televisi ini terdapat fitur Smart energi yang berfungsi mengatur kecerahan. Selain itu ada pula mode standby zero yang dapat menghemat daya listrik. Tidak hanya itu saja, pada TV LED LG 22LS2100 terdapat Motion Clarity  (MCI) yang bisa mengurangi balur tanpa mengurangi performa. Tersedia pula port USB port dan HDMI. Harga TV LED LG 22LS2100 dibanderol sekitar Rp 1.500.000.

TV LED Samsung UA23H4003 (23 inch)

Selanjutnya TV LED Samsung UA23H4003. Televisi ini berukuran 23 inci dengan resolusi 1366 x 768 inci. Televisi Samsung ini dilengkapi fitur multimedia terbaik yang mana bisa dijadikan sebagai Home Theatre. Pada TV LED Samsung UA23H4003 dilengkapi pula fitur ConnectShare, sehingga bisa dihubungkan dengan perangkat lain untuk bermacam data melalui USB FlashDrive ataupun HDD. Dilengkapi pula fitur fitur Wide Color Enchancer Plus, fitur tersebut berfungsi untuk meningkatkan kualitas gambar yang sangat memukau. Harga TV LED Samsung dibanderol sekitar Rp 1.800.000.

 TV LED TOSHIBA Regza 23PB201EJ (23Inch)

Televisi berikutnya ialah TOSHIBA Regza TV LED 23PB201EJ, televisi ini mempunyai ukuran layar 23 inci dengan resolusi 1920 x 1080. Terdapat dua keunggulan dari televisi ini yaitu Auto Clean dan Auto Signal Booster.

Fungsi dari Auto Clean yaitu untuk mengurangi kebisingan ketika sinyal televisi sedang tidak bagus. Sementara fungsi Auto Signal Booster ialah untuk memperkuat sensitivitas terhadap sinyal sehingga tampilan yang dihasilkan terasa nyaman. Tidak hanya itu saja, TOSHIBA Regza TV LED 23PB201EJ pun tidak mengonsumsi daya listrik yang besar yaitu hanya sekitar 40 watt. Harga TV LED TOSHIBA Regza 23PB201EJ dibanderol sekitar Rp 1.750.000

TV LED Sony Bravia KLV-24EX430

TV LED dengan harga murah namun berkualitas selanjutnya adalah TV LED Sony Bravia KLV-24EX430. Televisi ini berukuran 24 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 dan dilengkapi satu buah port USB, dua buah port HDMI, RF Connection Input, serta HD15 PC Input / Audio. Televisi ini hanya mengonsumsi listrik sekitar 38 watt.

TV LED Sony Bravia KLV-24EX430 dilengkapi dengan teknologi Bravia Engine 3 serta Intelligent Picture Plus. Dengan adanya teknologi Bravia Engine 3, Anda bisa menonton video berkualitas standar menjadi Full HD. Sementara teknologi Intelligent Picture Plus berguna untuk menstabilkan sinyal gambar dengan resolusi tinggi. Harga TV LED Sony Bravia KLV-24EX430 dibanderol sekitar Rp 2.000.000.

TV LED Sharp AQUOS LC-24DC50M (24Inch)

Selanjutnya TV LED Sharp AQUOS LC-24DC50M. Televisi ini bisa memutar video dengan bermacam format. Tidak hanya itu saja, televisi ini juga bisa memutar format audio seperti MP3, WAV, dan lainnya. TV LED Sharp AQUOS LC-24DC50M berukuran 24 inci dengan resolusi 1920 x 1080. Selai itu terdapat fitur Full HD UV2A X-Gen Panel, yang mana bisa menghasilkan kualitas gambar dua kali lipat dari HDTV biasa. Selain fitur Full HD UV2A X-Gen Panel, ada pula fitur OPC, yang berfungsi untuk mengatur pencahayaan supaya konsumsi listrik lebih hemat. TV LED Sharp AQUOS LC-24DC50M dibanderol sekitar Rp 2.200.000

Sumber: http://riaupos.co/103347-berita-5-tv-led-murah-dan-berkualitas-yang-layak-dijadikan-pilihan.html#.VzS-u6LM_IU

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »